psikologi perkembangan remaja
Psikologi perkembangan remaja dapat di pisahkan dengan pengkategorian melalui kesulitan kesulitan yang sering dialami oleh remaja,tuntutan psikologi untuk remaja serta periode pada saat kita remaja. Penjabarannya sebagai berikut :
1. sejumlah kesulitan yang dialami kaum remaja merupakan bagian yang normal dari perkembangan ini. Beberapa kesulitan atau bahaya yang mungkin dialami kaum remaja, antara lain :
- Variasi kondisi kejiwaan, suatu saat mungkin ia terlihat pendiam, cemberut, dan mengasingkan diri tetapi pada saat yang lain ia terlihat sebaliknya periang dan berseri-seri dan yakin.
- Rasa ingin tahu seksual dan coba-coba, hal ini normal dan sehat.
- Membolos
- Perilaku anti social, seperti suka menganggu, berbohong, kejam, dan agresif
- Penyalahgunaan obat bius
- Psikosis
2. Tuntutan psikologis masa remaja
- Remaja dapat menerima keadaan fisiknya dan dapat memanfaatkanya secara efektif
- Remaja dapat memperoleh kebebasan emosional dari orang lain
- Remaja mampu bergaul lebih matang dengann kedua jenis kelamin
- Mengetahu dan menerima kemampuan diri sendiri
- Memperkuat penguasaan diri atas dasar skala nilai dan norma
Pada umumnya masa remaja dapat dibagi dalam dua periode yaitu :
1. Periode masa puber usia 12-18 tahun
a) Masa pra pubertas = peralihan dari masa kanak-kanak kemasa awal pubertas.
Cirinya :
- Anak mulai bersikap kritis
- Anak tidak suka diperlakukan seperti anak kecil lagi
Cirinya :
- Mulai cemas dan bingung tentang perubahan fisiknya
- Memperhatikan penampilan
- Sikapnya tidak menentu/plin plan
- Suka berkelompok dengan teman sebaya dan senasib
- Mulai adanya mimpi basah
3. Masa akhir pubertas usia 17-18 tahun + peralihan dari masa pubertas kemasa adolesen.
Cirinya :
- Pertumbuhan fisik sudah mulai matang tetapi kedewasaan psikologisnya belum tercapai sepenuhnya
- Proses kedewasaan jasmaniah pada remaja putri lebih awal dari remaja pria
Beberapa sifat penting pada masa ini adalah :
- Perhatiannya tertutup pada hal-hal realistis
- Mulai menyadari akan realita
- Sikapnya mulai jelas tentang hidup
- Mulai nampak bakat dan minatnya